Kamis, 03 Oktober 2013

Penemuan Terbaru Cara Sepeda Terbang

 
Terbang dengan pesawat, jet pack, heli itu sudah biasa. Sekarang terbang dengan sepeda pun bisa dilakukan. Sepeda yang biasa kita kenal hanya untuk darat dan digerakkan dengan tenaga manusia dibuat terbang oleh ilmuwan dari tiga perusahaan Ceko. Kendaraan sehari-hari ini bisa dibuat terbang oleh mereka dengan mulus dan kelihatannya tidak berbahaya.

Penemuan teknologi terbaru ini merupakan prototype helicopter-bike dari tim yang terbentuk dari tiga perusahaan Ceko. Dengan tenaga angin melalui kipas yang melekat pada body sepeda mendorong sepeda bergerak keatas (terbang). Basik dari prototype ini tetaplah helikopter, sepeda hanya menjadi bodynya saja.

Sumber tenaga berasal dari baterai yang ada pada masing-masing baling-balingnya (mirip dengan kipas angin). Pedal kayuh sepeda sama sekali tidak berfungsi apa-apa ketika terbang, pengendaliannya juga dengan remot kontrol walau Anda membelokkan stang sepeda kekiri dan kekanan sepeda tidak akan berbelok. Ketika di uji coba di Prague, prototype ini bisa terbang selama lima menit dengan mulus. Ini seperti mengendalikan remote kontrol helicopter yang bodynya berbentuk sepeda. Mereka mengklaim kalau penerbangan tersebut aman dan tidak terlalu tinggi. Cukup mengagumkan melihat sepeda tersebut terbang apalagi berat sepeda tersebut lumayan, 95 kilogram. Ada dua baling-baling listrik di depan, dua di belakang dan masing-masing satu di sisi kanan dan kiri. Semua tenaga dari baling-baling ini bersumber dari baterai.

Mudah-mudahan ini bisa menjadi penemuan yang membantu manusia. Siapa tahu, nanti manusia bisa melakukan Tour De France dengan menggunakan sepeda ini, atau lomba sepeda jarak jauh dengan sepeda ini. Sangat membantu atlet karena atlet tidak perlu menggendong sepedanya bila melintasi area yang tidak bisa dilalui dari darat.

0 komentar:

Posting Komentar