Sabtu, 02 November 2013

Path Akan Hadir di BlackBerry Tahun Depan

Belakangan ini popularitas Path sebagai jejaring sosial alternatif terus meningkat. Penggunanya di Indonesia tampaknya juga semakin banyak. Bahkan kini Path sudah meraup 4 juta pengguna di Tanah Air dan menjadi basis terbesar ketiga dunia.

Besarnya pengguna di Indonesia membuat pemilik Path, Dave Morin, ingin makin serius menggarap pasar lokal. Dave pun membocorkan bahwa Path akan segera menyambangi BlackBerry. "Rencananya tahun depan," ujar Dave.

Namun Dave tidak mengatakan lebih detil mengenai BlackBerry yang nantinya dapat menggunakan Path. Belum jelas apakah hanya di BlackBerry 10 atau juga bisa di model lama seperti OS 6 dan 7.

Path sendiri sudah mendukung Bahasa Indonesia dalam aplikasinya sejak pertengahan tahun lalu, begitupun dengan Mandarin dan Jepang. Saat ini mereka sedang fokus mengembangkan aplikasi Path untuk Windows Phone.

Tampaknya memperluas ketersediaan di berbagai platform dibutuhkan Path saat ini untuk menambah jumlah pengguna. Pada kuartal kedua 2013, Path sudah memiliki 12 juta pengguna dari pengguna perangkat Android dan iOS. Maklum, Path merupakan jejaring sosial personal yang membatasi jumlah pertemanannya. (ang)

0 komentar:

Posting Komentar